Rumah Pemulihan (Riddle)


Riddle : Rumah Pemulihan
Inspirasi : Webtoon – Ghostpath
By : Fendik Nurdianto





Aku adalah admin “Para Saksi Hantu” sebuah situs terkenal tentang paranormal . Situsku termasuk 3 situs terkenal di portal J. Tapi akhir-akhir ini pengunjung mulai sepi. Forum-forum gaib kecil sudah menjadi besar. Apalagi di salah satu forum mengadakan kontes foto hantu dan menghasilkan foto penampakan hantu di salah satu gedung angker yang disebut dengan Rumah Pemulihan.

“Sial ini asli!” Aku memeriksa foto yang bikin heboh itu. “Bukan editan, aku harus dapet foto seperti ini agar situsku rame lagi!”

Besoknya aku ke tempat itu bersama 2 temanku. Rumah Pemulihan adalah rumah sakit yang ditutup akibat kebakaran 10 tahun lalu. Konon katanya arwah para orang tua yang mati sering terlihat di sana. Saat masuk ke dalam kami disambut dengan bau lembab lumut dan bau busuk yang tak tau darimana asalnya. Kami semua merasakan ngeri merinding tapi aku harus melakukan tugasku. Aku mengambil kamera dan memotret tiap ruang dan sudut bangunan itu sebanyak-banyaknya. Kemudian kami bergegas pulang.

Walaupun lelah aku langsung melihat semua hasil fotonya dengan harapan menemukan satu saja foto gaib. Dengan teliti dan cermat aku meneliti tiap foto yang jumlahnya 300-an itu dengan zoom in zoom out. Aku mulai kecewa karena foto yang ku periksa hampir habis tapi tak satupun yang menangkap penampakan.

“Yes, akhirnya!!”

Salah satu foto lorong gelap rumah pemulihan terlihat sebuah wajah. Agak kurang jelas tapi aku bisa melihatnya itu adalah arwah wanita tua. Seharusnya aku senang saat menemukan ada wajah arwah dalam fotoku. Tapi tanganku gemetar dengan hebatnya karena saat aku memperbesar foto dengan Zoom in. Sebesar apapun fotonya diperbesar wajah itu tidak ikut menjadi besar.




Rate post:
{[['']]}

Baca juga:

0 comments:

Post a Comment